Onito’s thinking face

Malam ini sambil menemani Onito ngedesain produk #kaossaguonito, lalu
menyimak wajah Onito kalau lagi pura-pura, eh beneran serius.
Tak perlu ke kedalaman matanya.,
karena selalu ada kita.
Ya sudah, aku lanjutkan membuat deskripsi kaos tentang Ullath,

Capture77
Kemudian terhenti dalam asal muasal nama kampung ini, meretas sejarah ke belakang

Dan,hidup punya kisah. Menoleh kebelakang, ke hari-hari yang telah lampau memang mempunyai 
nilai sejarah tersendiri. Dan tetap ada gunanya. 
Dalam kotak masa lampau itulah tersimpan semua pengalaman kita secara pribadi maupun bersama-sama!

• Seperti halnya Ullath punya cerita| Ullath….doeloe, kini dan esok...


Kita juga bukan?
Bukan sebuah kebetulan engkau ada di bumi ini,
terlahir dan terangkul masuk dalam kerahiman bumi . Biarkan ada ruang antara kebersamaan itu, 
tempat angin surga menari-nari diantaramu, berkasih-kasihlah, namun jangan membelengu kasihNya

Apa arti sebuah nama ? begitu penting menutur kisah tentang diri. Dengan nama engkau dikenal. 
Dengan nama engkau ada, bukan sekedar ada tetapi engkau dikenal dan juga dikenang. 
Apapun itu, jika akhirnya NAMA kita tertuang dalam kitab apa saja
Boleh jadi juga kitab ratapan.
Ratapan tidak serta merta menjadi tangisan dan meraung, balisah(bahasa Melayu Ambon : Gelisah tak karuan)
Ya Nama selalu menjadi acuan.
Bisa begitu bermakna atau kurang, tergandung yang menamai dan mungkin
yang menyandang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

Scroll to top